Search for collections on Digital Blue Ocean

Adaptive E-Learning System Berbasis Vark Learning Style dengan Klasifikasi Materi Pembelajaran Menggunakan K-NN (K-Nearest Neighbor)

Nugraha, Akmal Agung and Budiyanto, Utomo (2022) Adaptive E-Learning System Berbasis Vark Learning Style dengan Klasifikasi Materi Pembelajaran Menggunakan K-NN (K-Nearest Neighbor). Technomedia Journal (TMJ), 7 (2). pp. 1-14. ISSN 2528-6544

[img] Text
5622.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (531kB)

Abstract

Penelitian ini tentang Adaptive E-Learning System Berbasis VARK (Visual, Aural, Read/Write & Kinesthetic) Learning Style Dengan Klasifikasi Materi Pembelajaran Menggunakan K-NN (K-Nearest Neighbor). Dunia pendidikan saat ini harus mengikuti perkembangan teknologi, salah satunya dengan memanfaatkan pembelajaran dengan menggunakan e-learning, salah satu kekurangan dalam e-learning yang ada pada saat ini sebagian besar memberikan materi yang sama kepada semua siswa, pada kenyataannya setiap siswa mempunyai gaya belajar yang berbeda-beda dalam menyerap materi pembelajaran. Adaptive E-Learning System ini mengadopsi VARK Learning Style dalam mengelompokkan gaya belajar siswa ke dalam empat kelas (Visual, Aural, Read/Write & Kinesthetic). Pada awal menggunakan e-learning siswa diharuskan mengisi questioner berdasarkan instrumen VARK dan akan dimasukkan ke salah satu dari empat kelas tersebut sesuai kecenderungan gaya belajarnya. Siswa akan mendapatkan materi sesuai dengan kelasnya dengan metode klasifikasi K-NN (K-Nearest Neighbor). Pada penelitian ini klasifikasi materi pembelajaran menggunakan 60 materi pembelajaran sebagai dataset dengan label visual, aural, read/write & kinesthetic, dengan pembagian 48 data training dan 12 data testing mendapatkan akurasi sebesar 91%, presisi sebesar 93% dan recall sebesar 91%

Item Type: Article
Subjects: General > Pendidikan (General)
General > E-Learning
Depositing User: Admin Digital Blue Ocean
Date Deposited: 17 Jul 2023 06:39
Last Modified: 17 Jul 2023 06:39
URI: http://dbo.raharja.ac.id/id/eprint/2111

Actions (login required)

View Item View Item